Indayati Oetomo: Wanita Harus Berani Belajar

Indayati Oetomo
Indayati Oetomo

Menjadi wanita karir tidaklah mudah. Untuk itu, seorang wanita harus bisa mandiri, berdaya juang tinggi dan tidak mudah menyerah. Inilah yang dialami oleh Indayati Oetomo, International Director John Robert Powers. Selama menjalani  karirnya, Indayati selalu berusaha mendapatkan yang terbaik dan tak mudah putus asa. “Saya berasal  dari keluarga sederhana, sehingga saya sejak kecil tertantang untuk hidup mandiri dan tak mudah menyerah,” tutur Indayati.

Wanita kelahiran Surabaya ini mengawali karirnya di bidang marketing. Setelah lulus, Indayati langsung berkecimpung sebagai marketer buku-buku ensiklopedi. Lalu berlanjut di perusahaan distributor makanan dan minuman. Indayati yakin, sebagai marketer andal, seseorang harus punya rasa percaya diri yang tinggi. “Marketer tak boleh malu dan harus tahan banting.  Saya sangat senang bergaul dan membangun networking. Percaya diri dan bergaul adalah dua faktor utama keberhasilan seorang marketer,”  ujar Indayati.

Melalui kesederhanaannya, wanita yang pernah mendapatkan Asean Development Citra Award 2004-2005 ini, selalu belajar untuk bekerja keras, tak pernah menyerah, dan menjadi yang terbaik. Hal-hal tersebut sudah menjadi habitus Indayati sejak ia kecil. Bahkan, sampai saat ini, menjadi yang terbaik selalu dia cerminkan dalam John Robert Powers, sehingga harus beda dari konsultan yang lain. “Saya menyukai hal yang berbeda akan lebih eye catching dibandingkan apabila saya sama dengan yang lain,” tutur Indayati.

Indayati juga memberikan pesan kepada kaum wanita di Indonesia supaya tak terlalu senang dimanjakan karena perempuan tidak identik dengan kemudahan. Menurutnya, wanita  harus bisa memberikan kontribusi bagi keluarga, lingkungan, dan masyarakat. “Wanita harus bisa menjadi kontributor ide bagi anak, suaminya, dan lingkungannya. Oleh karena itu, kaum wanita harus berani untuk belajar,” pungkasnya. (Majalah MARKETING/Leonardus Meta Noven)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.