Generasi Baru Printer Laser Warna

Foto: Canon

Marketing.co.id- Canon, perusahaan manufaktur mesin laser printer menghadirkan produk terbaru, Canon imageclass LBP7680Cx. Printer ini merupakan generasi terbaru printer laser warna.

Menurut Merry Harun, Direktur Canon Division, PT Datascrip, “LBP7680Cx merupakan printer laser Canon pertama yang menawarkan pencetakan langsung dari media penyimpanan USB, tentunya meningkatkan kenyamanan dan efficiency kerja.”

Menggunakan teknologi Multifunctioal Embedded Application Platform (MEAP) yang biasa digunakan untuk mengembangkan aplikasi berbasis java. Sehingga  memudahkan pengguna dalam membuat aplikasi solusi.

Selain itu, teknologi tersebut sanggup mengintegrasikan LBP7680Cx ke dalam aplikasi uniFLOW sehingga proses pencetakan menjadi lebih mudah dan hemat biaya.

Untuk mendukung produktivitas dan kecepatan kerja, teknologi Canon’s Giuqk First Print yang mampu mencetak dengan kecepatan 20 halaman per menit sudah dibenamkan di dalamnya. Sedangkan untuk kualitas cetak, printer ini memiliki reselusi 9600×600 dpi dan standar memori 768MB.

Dengan tampilan 5-line LCD, printer laser warna ini sangat mudah untuk digunakan. Printer ini juga telah dilengkapi dengan fitur-fitur canggih yang biasa digunakan di dalam printer hign end, seperti IPSec dan IEEE 802.1x.

Printer ini mendukung untuk pencetakan file dalam bentuk Tiff, JPEG, PDF dan XPS. Dengan desain yang stylish, printer ini sangat ringkas untuk diletakkan di atas meja kerja. (CS)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.