HalloBali, Platform Affiliate Gandeng Netizen Promosikan Bali

Marketing.co.id – Berita Digital & Technology | Bali, menjadi destinasi wisata paling populer di Indonesia juga di dunia. Saat pandemi tahun 2020 lalu, Bali sempat mengalami keterpurukan industri wisatanya. HalloBali.id hadir bagi industri parisiwata Bali untuk membantu memperkuat branding dan menggalang peran netizen.

Platform ini memungkinkan netizen turut mempromosikan produk-produk wisata Bali melalui media sosial dan instrumen digital lain, untuk menciptakan efek viral yang kuat.

Berbeda dengan platform lainnya, HalloBali melalui strategi affiliate marketing yang menawarkan komisi lebih besar dan model pembayaran langsung dari merchant pemilik produk.

Silvia Ratna, CEO HalloBali.id lebih lanjut mengatakan, “Jutaan orang setiap tahun berlibur di Bali dan membagikan pengalaman mereka melalui sosial media. Kalau bisa mereka memonetisasi liburannya menjadi pemasukan. HalloBali.id menerapkan sistem afiliasi dimana komisi ditetapkan oleh merchant berkisar antara 5% sampai 20% yang akan diterima langsung.”

Produk yang di jual oleh merchant, menarik dan mudah dijual, dengan komisi besar yang langsung dibayar serta cara kerja yang mudah di platform ini, membuat semua orang berpotensi untuk mendapat penghasilan tanpa batas dengan mempromosikan produk-produk pariwisata Bali.

Bagaimana caranya? Kunjungi laman HalloBali, pilih produk yang sesuai dengan jaringan sosial media afiliasi, kemudian bagikan link promosi dan komisi akan didapatkan langsung setiap ada penjualan.

Keterlibatan netizen dalam promosi pariwisata Bali melalui platform ini selain mendatangkan penghasilan bagi mereka sendiri, juga turut memperkuat perekonomian Indonesia.

Saat ini HalloBali sedang mengadakan kontes berhadiah total puluhan juta rupiah yang bisa diikuti siapapun yang mempunyai sosial media dan aktivitas digital. Jika tertarik, kunjungi laman resminya untuk keterangan lebih lanjut.

Marketing.co.id: portal berita marketing dan bisnis.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.