Teruskan Tradisi Panjat Pinang Secara Online

promosi blibli.com Merdeka Big DealsPerayaan HUT Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) lekat dengan tradisi lomba tradisional yang dilaksanakan di berbagai tempat mulai dari sekolah-sekolah, kampung-kampung  hingga kantor-kantor.

Selain memperingati detik-detik Proklamasi  17 Agustus dengan upacara bendera, segenap warga melebur dalam kemeriahan lomba-lomba tradisional seperti lomba balap karung, lomba makan krupuk, tarik tambang dan lomba panjat pinang.

Lomba panjat pinang memang menggunakan pohon pinang yang tinggi dimana batangnya dilumuri pelumas.

Di bagian atas pohon itu, telah disiapkan berbagai hadiah menarik. Para peserta berlomba untuk mendapatkan hadiah-hadiah tersebut dengan cara memanjat batang pohon. 

Tentu meraih hadiah bukan perkara mudah, karena licinnya pelumas yang melumuri seluruh permukaan pohon.

Sedangkan para penonton juga seru menyoraki karena melihat aksi peserta lomba. Momen seperti ini membuat lomba panjat pinang identik sebagai kemeriahan menyambut Hari Kemerdekaan RI.

Dalam rangka merayakan Hari Kemerdekaan RI yang ke-71 tahun, Blibli.com mencoba meneruskan tradisi lomba panjat pinang ini ke dalam dunia e-commerce dengan menggelar program Merdeka Big Deals yang berlangsung 5-31 Agustus 2016.

“Lewat program tersebut kami ingin mengajak konsumen berbelanja online memeriahkan tradisi lomba panjat pinang yang biasa dilakukan pada hari perayaan,“ kata Senior Marcom Manager Blibli.com Lani Rahayu. 

Menurutnya, program tersebut memberikan kesempatan bagi setiap pembelanjaan senilai Rp1 juta (berlaku kelipatan), akan memperoleh 1 kode token yang dapat ditukarkan hadiah. Semakin banyak jumlah kode token yang diperoleh, maka semakin besar pilihan hadiah bagi pembelanja.

Program Merdeka Big Deals sifatnya multi-category, sehingga bisa membuat konsumen mencari berbagai kebutuhan yang tersedia di 15 kategori yang ada, mulai dari perlengkapan Home & Living, kuliner, mainan dan video game, fashion pria, aneka batik, perlengkapan olahraga, hingga produk otomotif.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.