Nokia Segera Luncurkan Smartphone Berbasis Android

nokandPenggabungan antara Nokia dan Android terdengar sangat menarik. Setelah lama menjadi rumor yang diharapkan oleh banyak orang, nampaknya hal itu akan segera terjadi.

Menurut laporan pada Wall Street Journal pertengahan Februari lalu. Nokia akan memamerkan smartphone ini di Mobile Word Congress, Barcelona, akhir Februari nanti. Rumornya, perangkat ini akan diberi nama Nokia X.

Pada laporan yang sama dikatakan smartphone ini menawarkan dual-core 1GHz Snapdragon processor, 4-inch WVGA screen, memori sebesar 512MB, dan mampu menyimpan 4GB  data dengan tambahan microSD card slot.

Dengan smartphone ini, Nokia memilih untuk bermain di pasar low-end dan dapat dipastikan harganya tidak terlalu berat di kantong.

Setelah bekerja selama berbulan-bulan, smartphone ini dilengkapi dengan kamera 5 MP, beterai berkekuatan 1.500mAH, dan dual-SIM setup. Dikatakan juga Nokia akan menghadirkannya dalam enam pilihan warna.

Meskipun Nokia mengadaptasi OS Android, tidak semua aplikasi khusus dari Android dapat dinikmati penggunanya. Misalnya, pengguna tidak dapat mengakses Google Play pada smartphone ini. Hal ini berkaitan dengan rencana Nokia untuk membuka toko aplikasinya sendiri.

Nokia bekerja sama dengan Microsoft akan menyediakan toko tersebut yang memberi akses ke aplikasi terkenal di Android seperti Skype, Facebook, Twitter dan lainnya. Keduanya juga akan menyediakan Here Maps dan Mix Radio buatan mereka sendiri.

Ini bukan pertama kalinya Nokia mengganti sistem operasi teleponnya tersebut. Sekitar tiga tahun yang lalu, Nokia mengganti OS Symbian dan beralih pada Windows Phone milik Microsoft. Kolaborasi ini membuahkan kesuksesan yang tidak terlalu menonjol pada merek  Lumia.

Sebenarnya Microsoft telah setuju untuk membeli Nokia dengan harga US$ 7,4 miliar. Namun perjanjian ini belum menemui titik akhir. Sampai saat ini Nokia masih menjadi perusahaan mandiri yang bebas memilih sistem operasinya.

Smartphone ini digadang-gadang sebagai pengganti Nokia Asha dan mampu untuk membangkitkan kejayaan Nokia kembali. Sebagai tambahan, menurut penelitian dari firma peneliti teknologi, Strategy Analyctics, 79 persen smartphone yang dikirimkan ke seluruh dunia adalah berbasis Android. Sisanya 15 persen dipegang oleh iPhone dan hanya empat persen berasal dari Windows Phone.

Sumber: berbagai sumber

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here