Resep Membuat Bisnis Belanja Online Makin Laris

shutterstock_227614861Semakin maraknya bisnis belanja online tentu menimbulkan persaingan yang kompetitif di antara sesama penjual. Berbagai strategi pun kerap diluncurkan demi memikat hati konsumen. Mulai dari menebar potongan harga, hingga merambah segala bentuk sosial media guna mempromosikan toko onlinenya. Ada beberapa resep yang bisa dilakukan untuk memuluskan langkah Anda agar bisnis belanja online Anda semakin laris.

  1. Memiliki Website Pribadi

Keberadaan website pribadi untuk toko online Anda akan menunjang penjualan. Pasalnya, kehadiran website ini membantu pembeli menemukan produk yang diinginkan ketika mereka ingin mencarinya melalui mesin pencari. Selain itu, dengan adanya website, Anda bisa menginformasikan identitas, produk serta detail produk dengan jelas. Pun bisa membantu konsumen untuk berkomunikasi dengan admin via chat.

Anda tak perlu risau menemukan jasa pembuatan website. Saat ini sudah banyak sekali jasa pembuatan website bahkan yang dikhususkan untuk membangun bisnis belanja online dengan harga yang terjangkau.

  1. Bergabung di Forum atau Grup

Untuk memasarkan toko online Anda, bisa dilakukan dengan mengikuti forum atau grup. Hal yang perlu dilakukan adalah masuk dan bergabung pada forum yang sesuai dengan market pasar produk Anda. Apabila produk yang Anda jual adalah kebutuhan bayi maka aktif mengikuti forum ibu dan anak. Cari tahu tren dan kebutuhan apa yang sedang berkembang dalam dunia ibu dan anak. Anda juga bisa melakukan promosi terselubung di dalam forum atau grup yang diikuti.

  1. Aktif promosi di media sosial

Pakai media sosial yang Anda miliki. Saat ini toko online sudah merambah hampir di semua media sosial seperti Facebook, Twitter, Instagram hingga Path. Media sosial ini digunakan untuk memberi informasi, promosi dan percakapan dengan user atau pelanggan dari toko online kamu. Sebaiknya Anda tidak melulu menjejali promo pada pengikut Anda. Bisa diselingi dengan pemberian tips, sapaan, hingga membahas berita terbaru yang sedang hangat dan sesuai dengan produk jualan Anda.

Misalnya, Anda berjualan perlengkapan menyusui. Sekali-kali Anda juga bisa memberikan info mengenai cara penyajian ASI perah pada konsumen atau bagaimana cara menyusui yang benar, dan lainnya. Hal yang sering luput seperti ini ternyata ampuh menjaring konsumen.

  1. Pengiriman Cepat dan Tepat

Ujung tombak sebuah toko online berada pada proses pengiriman barang. Apabila pengiriman barang berlangsung cepat dan sesuai dengan perjanjian maka sang konsumen tak akan segan untuk melakukan transaksi lagi di toko Anda. Untuk itu, pilihlah jasa ekspedisi yang berkualitas supaya tidak mengecewakan konsumen.

  1. Pilihan Jasa Pembayaran

Agar proses transaksi dapat dipantau secara aktual dan faktual maka sebaiknya gunakan jasa pembayaran internet banking. Anda juga bisa mempermudah konsumen untuk belanja di toko online Anda dengan pilihan pembayaran yang bervariasi. Baik melalui transfer bank, internet banking hingga kartu kredit.

Demikian resep jitu untuk membuat bisnis belanja online Anda semakin laris manis. Bila Anda berniat mengembangkan bisnis Anda maka cara-cara di atas dapat dipraktikkan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.