Unilever Indonesia Optimis Terus Bangun Bisnis yang Konsisten

Marketing.co.id – Berita Consumer Goods | PT Unilever Indonesia, Tbk. (“Perseroan”) menggelar Paparan Publik secara virtual hari ini (3/11). Perseroan mencatat peningkatan positif pada penjualan ritel domestik (tanpa UFS) sebesar 1,7% pada tahun berjalan September 2020.

Di tengah pandemi yang berkepanjangan, market yang terkontraksi, dan tantangan yang semakin berat, Perseroan tetap menunjukkan kemampuannya untuk terus berkembang pada kuartal III 2020. Pertumbuhan ini didorong oleh peningkatan penjualan produk kesehatan dan kebersihan, seiring dengan semakin meningkatnya kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan selama pandemi.

Arif Hudaya

Di tahun berjalan September 2020, Perseroan juga berhasil mencatat laba bersih sebesar Rp5,4 triliun. Hasil ini dicapai dengan adanya langkah-langkah optimalisasi dalam beberapa aspek, di antaranya dengan mendengarkan dan menjawab kebutuhan konsumen melalui inovasi yang dieksekusi secara tepat untuk mendorong penjualan dan juga pengetatan biaya operasional.

Baca juga: Unilever Indonesia Dukung Pemulihan Ekonomi Melalui UMKM

Arif Hudaya, Direktur Keuangan PT Unilever Indonesia, Tbk. menyebutkan, “Sepanjang tahun 2020, Perseroan berfokus pada tiga hal yaitu memastikan kesehatan, keselamatan, dan kesejahteraan karyawan; memastikan keberlangsungan bisnis dan pemenuhan kebutuhan produk untuk konsumen; serta membantu masyarakat luas dalam berbagai upaya mengatasi pandemi COVID-19.”

Dalam hal memastikan keberlangsungan bisnis, Perseroan fokus pada produk-produk inti yang relevan untuk menjawab kebutuhan konsumen saat ini dan meluncurkan serangkaian inovasi termasuk di antaranya Lifebuoy Hand Sanitizer, Wipol Wipes, Wipol Disinfectant Spray, Rinso Laundry Disinfektan, Vixal Bleach Disinfektan, Molto Fabric Spray, Sahaja Hygienic Spray, Bango Bumbu Kuliner Nusantara, Jawara Cabai Tabur, Sariwangi Teh Mawar, Walls Strawberry Cheesecake dan Walls Unicornetto Mini Pack. Selain itu, Perseroan juga meluncurkan produk yang disesuaikan dengan daya beli saat ini, seperti misalnya varian Lifebuoy Sabun Mandi Cair kemasan Rp5.000 (harga jual yang disarankan).

Inovasi Digital

Selain menghadirkan inovasi produk, Perseroan juga terus melakukan ekspansi dengan memperkuat daya saing di seluruh jalur penjualan salah satunya adalah digital. Hal ini sejalan dengan pergeseran pilihan pembelian lewat jalur online, tahun ini saja setidaknya sekitar 60% dari konsumen di Indonesia telah mencoba metode belanja digital yang baru.

Digitalisasi juga dilakukan Perseroan untuk membantu para mitra UMKM Perseroan, yaitu para pemilik warung. Perseroan meluncurkan Sahabat Warung, aplikasi berbasis Android yang bisa membantu para pedagang warung untuk mendapatkan poduk Unilever secara online tanpa harus keluar rumah. Selain memperkuat ketersediaan produk pada berbagai jalur e-commerce, di sepanjang tahun 2020 Unilever Indonesia meluncurkan berbagai inovasi digital yang sangat bermanfaat bagi konsumen dan pelanggan, dua di antaranya adalah Unilever Home Delivery dan Sahabat Warung.

Baca juga: Unilever Indonesia Donasikan 40.000 Alat Tes PCR

“Diharapkan bahwa dengan menelurkan berbagai inovasi teknologi seperti Sahabat Warung, Perseroan juga turut membantu peningkatan literasi digital bagi para pelaku UMKM,” imbuh Arif.

Sebagai perusahaan yang dilandasi atas tujuan mulia (purpose), Perseroan terus menunjukkan komitmennya dalam membantu Indonesia melewati pandemi, khususnya yang berhubungan dengan life (kesehatan dan keselamatan), dan livelihood (kesejahteraan). Dukungan Perseroan pada upaya pemerintah dalam membantu kesehatan, keselamatan, dan kehidupan masyarakat disampaikan melalui berbagai inisiatif yang mengusung semangat #MariBerbagiPeran. Sejumlah besar produk, PCR tes kit, masker N95, ventilator telah disalurkan Perseroan kepada masyarakat, tenaga kesehatan dan rumah sakit melalui kemitraan dengan berbagai pihak, baik itu pemerintah, institusi, LSM dan komunitas.

Kesejahteraan masyarakat juga menjadi perhatian Perseroan, berbagai program dijalankan Perseroan untuk membantu kesejahteraan masyarakat, salah satunya melalui program #UnileverUntukIndonesia di mana Perseroan membantu memberikan tambahan modal kepada 147.000 pedagang warung agar mereka tetap sehat, aman dan tetap berjualan.

“Dalam waktu sebulan lagi Perseroan akan genap berusia 87 tahun, kami semakin kuat berkomitmen untuk memberikan produk terbaik kepada konsumen kami sehingga terus dapat mengembangkan bisnis seraya tumbuh bersama masyarakat Indonesia. Kami optimis bahwa, dengan kolaborasi, gotong royong dan kesungguhan, semua pihak dalam memainkan perannya masing-masing, akan bisa melewati dan keluar dari pandemi ini menjadi lebih kuat dan semakin siap menghadapi masa depan,” tutup Arif.

Marketing.co.id: Portal Berita Marketing dan Berita Bisnis

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.